Rabu, 27 Desember 2017

Perkembangbiakan Seksual & Aseksual Zygomycota (Rhizopus stoloniferus)

Fase Seksual Zygomycota




Berikut tahapan perkembangbiakan seksual zygomycota :
  1. Hifa dari talus (+) dan (-) saling berdekatan.
  2. Masing-masing hifa pada sisi tertentu mengalami pembengkakan & pemanjangan (Gametangium).
  3. Dinding gametangium pecah dan inti (+) menyatu dengan inti (-) membentuk diploid (2n). *peristiwa plasmogami diikuti dengan karyogami* Pertemuan gametangium (+) dan (-) membentuk zygospora yang berisi banyak inti diploid.
  4. Zygospora tumbuh, dinding menebal, berwarna hitam dan banyak cadangan makanan (lemak). inti diploid kemudian membelah secara mitosis dan hanya 1 yang berhasil hidup. setelah itu zigospora akan beristirahat untuk waktu yang lama.
  5. Spora akan kembali tumbuh jika ada substrat yang cocok dan membentuk sporangiofor beserta sporangium. inti haploid membelah secara mitosis menjadi inti spora yang terbentuk pada sporangium.
  6. jika spora matang, spora akan robek dan sporanya menghasilkan spora (-) dan (+) dan menyebar.

Fase Aseksual Zygomycota


Reproduksi Aseksual Zygomycota adalah sebagai berikut 
  1. Spora mengalami perkecambahan (Germinasi). 
  2. Spora tersebut tersimpan di dalam sporangium (kotak spora). 
  3. Jika spora matang, sporangium akan pecah, sehingga spora menyebar terbawa angin. 
  4. Apabila spora tersebut jatuh di tempat yang sesuai, maka spora akan tumbuh menjadi hifa baru.

Sekian & Terimakasih.. semoga membantu ^^ #Thok's

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Makromolekul III;Pengertian, Struktur, Penggolongan, Sifat, Kegunaan, Uji LIPID/LEMAK

  LIPID 1.     Pengertian Lipid Lemak (lipid) merupakan senyawa yang tidak dapat larut dalam air. Secara umum istilah lemak merujuk pa...